
TWITTER.COM/F1
Pembalap Racing Point, Sergio Perez, terpaksa absen di seri balap Formula 1 GP Inggris karena positif Covid-19.
BOLASPORT.COM – Daftar pebalap Formula 1 (F1) musim 2021 kembali mengalami update alias update memperbarui.
Hal tersebut terjadi setelah tim Red Bull Racing mencapai kesepakatan dengan pembalap Meksiko, Sergio Perez.
Dengan kesepakatan ini, dipastikan Red Bull Racing akan diperkuat Max Verstappen dan Sergio Perez musim depan.
Sedangkan Alexander Albon yang musim lalu mendampingi Verstappen sebagai pembalap reguler Red Bull Racing, akan “turun kelas” dengan menjadi pembalap tes dan pengembangan.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, bos Red Bull Racing, Christian Horner, mengaku kesulitan sebelum akhirnya mengambil keputusan.
Baca juga: Bos Red Bull Racing mengaku sulit mengabaikan performa keren Sergio Perez
Horner mengatakan data balapan untuk Perez dan Albon selama musim lalu adalah faktor kunci di balik keputusan ini.
“Bila Anda melihat data dan rasio antara kedua pebalap (Perez dan Albon), ini adalah keputusan yang sangat jelas untuk diambil dari sana,” kata Horner, dikutip dari Motorsport.com.
“Tidak mungkin mengabaikan performa Sergio di Racing Point tahun ini, terutama di paruh kedua musim ini.”
“Jadi, ini keputusan yang sangat-sangat sulit. Ini semakin sulit karena sebenarnya Alex adalah orang yang sangat baik,” kata Horner lagi.